Produsen elektronik asal Korea Selatan itu, sebagaimana dilansir dari Digital Spy, Kamis (22/8/2013), berhasil membuat layar smartphone berbentang 5.5 inci yang mampu menyuguhkan resolusi 2.566x1.440, empat kali lipat dari resolusi Televisi High Definition.
Sebagai perbandingan, smartphone dengan resolusi tertinggi yang beredar di pasar menyuguhkan 1.920x1.080 atau yang disebut layar Full HD.
Bukan hanya menyuguhkan resolusi yang lebih tinggi, layar terbaru ini juga memiliki kerapatan piksel 538ppi, ini sekaligus menandingi kerapatan layar milik Galaxy S4 dan HTC one.
Divisi yang bertanggung jawab mengambangkan layar ini, LG Display menjelaskan bahwa layar mampu menghasilkan layar dengan tingkat kontras yang lebih baik. Tak hanya itu, layar juga lebih tipis 12 persen dari layar smartphone berkualitas HD keluaran LG.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar